Pengembangan Atraksi Burung Pintar sebagai salah satu Destinasi wisata Unggulan di Kabupaten Pegunungan Arfak Provinsi Papua Barat
Rp60.000
Description
SINOPSIS
Pariwisata global telah mengalami ekspansi dan diversifikasi secara berkelanjutan, dan menjadi salah satu sektor ekonomi yang terbesar dan tercepat pertumbuhannya. Peningkatan jumlah destinasi dan investasi di bidang pariwisata, menjadikan pariwisata sebagai faktor kunci dalam pendapatan ekspor, penciptaan lapangan kerja, pengembangan usaha dan infrastruktur di dunia.
Meskipun krisis global terjadi beberapa kali, jumlah perjalanan wisatawan Internasional tetap menunjukkan pertumbuhan yang positif, diawali tahun 1950 jumlah wisatawan dunia sebanyak 25 juta orang, jumlah ini meningkat 278 juta orang pada tahun 1980.
Pada tahun 1995 jumlah tersebut meningkat hamper dua kali lipat yaitu sebesar 528 Juta orang, dan menjadi 1,1 milyar orang pada tahun 2014. Total wisatawan dunia pada tahun 2014 tersebut tumbuh 5% dibandingkan tahun sebelumnya. Lebih dari 300 juta (27,1%) masuk ke Asia Tenggara mencapai 96, 7 juta kunjungan wisatawan.
Pariwisata Kabupaten Pegunungan Arfak Provinsi Papua Barat, memiliki potensi besar untuk dikembangkan. namun potensi yang tinggi dan sanggat menjanjikan tersebut masih kurang akan hal dukungan, oleh kemudahan akses untuk mencapai lokasi atraksi wisata burung pintar, dimana jumlah dan frekuensi keberangkatan transportasi umum menuju atraksi wisata burung pintar sebagai salah satu daya tarik wisata unggulan di Kabupaten Pegunungan Arfak, Provinsi Papua Barat tersebut, masih rendah dan belum terdapat usaha optimal untuk melakukan agenda pengembangan atraksi wisata burung pintar, baik dalam hal sarana maupun prasarana.
Buku ini hadir untuk menjawab terkait dengan poin kunci, atas bagaimana faktor-faktor pendorong dan penghambat pengembangan atraksi wisata burung pintar sehingga dapat menjadi suatu daya tarik wisata unggulan, serta bagaimana sejatinya Strategi Pengembangan yang perlu dilakukan seluruh pihak menjadikan atraksi burung pintar sebagai wisata unggulan.
Dengan hadirnya buku ini ke hadapan pembaca, semoga dapat menjadi referensi penting dalam khasanah keilmuan pengembangan wisata, sekaligus menjadi bahan perenungan bagi pemerintah terkait, untuk lebih memperhatikan industri pariwisata sebagai salah satu prioritas pendapatan. Selamat membaca dan Tuhan Memberkati!
Anggota IKAPI
Cetakan Pertama : Agustus 2021
Ukuran Buku : 15,5 cm x 23 cm
Jumlah Halaman : ix + 123
ISBN:
978-623-6385-35-7
Penulis:
Bansa Yosak Saroi, A.Md.Par
Reviews
There are no reviews yet.