OTONOMI KHUSUS PAPUA DALAM PERSPEKTIF NEGARA KESATUAN INDONESIA: Dinamika Implementasi dan Problematiknya
Rp83.000
Description
OTONOMI KHUSUS PAPUA DALAM PERSPEKTIF NEGARA KESATUAN INDONESIA: Dinamika Implementasi dan Problematiknya
Sinopsis:
Kebijakan Otonomi Khusus bagi Provinsi Papua diharapkan akan memenuhi rasa keadilan, tercapainya kesejahteraan rakyat, terwujudnya penegakan hukum, dan menampakkan penghormatan terhadap Hak Asasi Manusia, terutama bagi Orang Asli Papua. Arah kebijakan otonomi khusus bagi Orang Asli Papua ditujukan pada 3 (tiga) aspek utama yaitu perlindungan (protection), keberpihakan (affirmative action), dan pemberdayaan (empowering). Cita-cita ini tidaklah mudah untuk dicapai, karena sangat dipengaruhi oleh norma dalam Undang-Undang Nomor 21 Tahun 2001 tentang Otonomi Khusus Bagi Provinsi Papua (UU Otsus Papua). Buku ini mengulas aspek normatif dan implementasi Otonomi Khusus Papua yang mencakup: (i), potret ketidakjelasan dan ketidakpastian lingkup kewenangan khusus Provinsi dan Kabupaten/Kota dalam penyelenggaraan pemerintahan daerah yang memerlukan penataan lebih lanjut; (ii), Bagaimana pelaksanaan kewenangan Otonomi Khusus berdasarkan prinsip penyelenggaraan pemerintahan bersih (clean government) dan tata kelola pemerintahan yang baik (good governance); dan (iii), Bagaimana pola hubungan kewenangan dan format pola hubungan yang ideal antara Gubernur, Dewan Perwakilan Rakyat Papua (DPRP) dan Majelis Rakyat Papua MRP) dalam penyelenggaraan Otonomi Khusus sejak tahun 2001 sampai dengan sebelum terjadinya perubahan kedua UU Otsus Papua.
Penulis:
Dr. Yusak Elisa Reba, S.H., M.H
Anggota IKAPI
No 192JTE/2020
Cetakan Pertama: Mei 2024
Ukuran Buku: 15,5 cm x 23 cm
ISBN: 978-623-419-610-8
Reviews
There are no reviews yet.