OPTIMALISASI PENGGEMUKAN SAPI BALI Melalui Perbaikan Ramu Pakan di Peternakan Rakyat

Rp71.000

-+

Description

SINOPSIS

Upaya pemerintah untuk pemenuhan daging nasional terus digalakkan dalam rangka memenuhi kebutuhan protein hewani masyarakat setiap tahun. Hal ini dikarenakan semakin sadarnya masyarakat akan pentingnya pemenuhan kebutuhan pangan bergizi yang bersumber dari ternak. Untuk mendukung upaya pemenuhan kebutuhan daging nasional tersebut, pemerintah melaksanakan program swasembada daging nasional. Meskipun belum berhasil seratus persen dalam pemenuhan kebutuhan daging nasional, namun program swasembada daging nasional ini perlahan-lahan mengurangi ketergantungan Indonesia akan impor daging dari luar negeri.

Dalam rangka pemenuhan kebutuhan daging nasional tersebut di atas, penggemukan menjadi satu langkah pemeliharaan ternak untuk menyiapkan sapi siap potong. Dengan demikian sapi potong yang dipelihara tersebut dapat menghasilkan daging berkualitas tinggi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat sebagai konsumen. Program penggemukan yang dilaksanakan oleh petani/peternak diharapkan juga berkontribusi positif dalam mendukung program swasembada daging nasional dimaksud.

Buku ini memberikan berbagai informasi kepada pembaca tentang konsep penggemukan ternak potong, kondisi dan produktivitas sapi potong yang dipelihara di daerah tropis terutama peternakan rakyat pada musim hujan maupun musim kemarau, serta tampilan ternak yang digemukkan di peternakan rakyat melalui perbaikan formulasi pakan. Selain itu, buku ini juga berisi tentang panduan pengukuran variabel-variabel yang menentukan dalam penilaian produksi ternak potong.

 

Anggota IKAPI

Cetakan Pertama : Agustus 2021

Ukuran Buku : 15,5 cm x 23 cm

Jumlah Halaman : vi + 222

ISBN
978-623-6385-34-0

 

Penulis:
Dr. Paulus Klau Tahuk, S.Pt.,M.P