Asesmen Digital Mendukung Pembelajaran Masa Pandemi Covid-19
Rp65.000
Description
Asesmen Digital Mendukung Pembelajaran Masa Pandemi Covid-19
Penulis:
Deris Susiyanto, S.Pd.SD
Sinopsis:
Revolusi industri 4.0 memberikan dampak disegala bidang kehidupan termasuk dalam bidang pembelajaran. Pembelajaran di era revolusi induri 4.0 menuntut guru memiliki keterampilan literasi digital. Istilah literasi digital pertama kali diperkenalkan oleh Paul Gilster (1997), yang menyatakan bahwa literasi digital adalah kemampuan menggunakan teknologi dan informasi dari piranti digital secara efektif dan efisien dalam berbagai konteks seperti akademik, karir dan kehidupan sehari-hari (Riel, et al., 2012).
Asesmen merupakan bagian integral dan berada di jantung proses pembelajaran (Timmins, et al., 2016). Salah satu inovasi sistem asesmen hasil belajar dalam era revolusi industri 4.0 adalah dengan digital assessment. Ada beberapa alasan mengapa digital assessment penting digunakan untuk melakukan asesmen hasil belajar siswa, antara lain: dapat menghemat waktu, membuat proses pembelajaran lebih komprehensif, ramah, dapat memberikan umpan balik yang cepat, dapat memberi umpan balik secara cepat dan dapat mencegah plagiarism dalam menyelesaikan tugas (Lin, 2018; UCL Moodle Resource Centre).
Digital assessment terkait dengan penggunaan perangkat lunak (softwere) sebagai alat bantu dalam penilaian interaktif (The Alberta Teacher’s Association, 2014). Untuk mendukung pembuatan digital assessment diperlukan softwere. Beberapa contoh software yang dibahas dalam buku ini adalah Quiziz, Kahoot, Socrative, iSpring Suite, dan Kipin PTO.
Semoga buku ini dapat membantu guru dalam mengasah pengetahuan dan keterampilan menggunakan teknologi informasi untuk melakukan asesmen digital.
Anggota IKAPI
Cetakan Pertama: Agustus 2021
15 cm x 23 cm
Jumlah Halaman:
viii+173
ISBN:
978-623-6385-49-4
Reviews
There are no reviews yet.